BREAKING NEWS

Wednesday, February 17, 2016

Lomba Dalam Rangka Dies Natalis Unit Kegiatan Mahasiswa Jurnalistik Universitas Muria Kudus ke-10 Tahun 2016

Sehubungan dengan akan diadakannya Dies Natalis Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Jurnalistik Universitas Muria Kudus ke-10 Periode 2015/2016 yang bertemakan D’Journey “Decade of Journalism to Make a History” akan diadakan serangkain lomba oleh UKM Jurnalistik Universitas Muria Kudus yang akan diselenggarakan pada hari Selasa, tanggal 22 Maret 2016 di Auditorium Universitas Muria Kudus.


Poster Lomba

JENIS LOMBA :

1. LOMBA NEWS ANCHOR (Pembaca Berita)
2. LOMBA KARYA TULIS ILMIAH TINGKAT SMA/SMK/MA dan MAHASISWA SE- JAWA TENGAH TAHUN 2016
3. LOMBA CERPEN TINGKAT SMA/SMK/MA SE- JAWA TENGAH TAHUN 2016


KETENTUAN LOMBA :
1)    Pembacaan berita
Peserta lomba adalah siswa-siswi SMA Sederajat dan Mahasiswa Umum Se-Jawa Tengah dengan usia maksimal 25 tahun.
Peserta lomba membacakan berita dalam waktu yang telah ditentukan.
Berita telah disediakan oleh panitia dan akan diberikan pada saat lomba akan dimulai.
Microfon dipersiapkan oleh panitia.
Peralatan dan kebutuhan persiapan pembacaan berita disiapkan sendiri oleh peserta.
Kuota peserta lomba 100 peserta.

2)    Lomba Karya Tulis Ilmiah
Tema : “MEA, Siapa takut ?”
Adapun rincian sub tema tiap golongan sebagai berikut :
Golongan A  (SMA/SMK/MA)    : Produk Kreativitas Local bertaraf International.
Golongan B (Mahasiswa)    : Membangun Nusantara menghadapi MEA melalui Social-Preneur

3)    Lomba Cerpen
Tema : Fenomena Radikalisme
Lomba Cerpen tingkat SMA/SMK/MA Se-Jawa tengah oleh Panitia Pelaksana Kegiatan UKM Jurnalistik Universitas Muria Kudus.

Demikian petunjuk teknis Serangkaian Lomba dalam rangka Dies Natalis UKM Jurnalistik Universitas Muria Kudus ke – 10 tahun 2016 untuk dijadikan pedoman persiapan dan pelaksanaan lomba. Untuk Petunjuk Teknis Secara keseluruhan dan lengkap silahkan klik di sini

Post a Comment