BREAKING NEWS

Friday, January 29, 2016

Memulai Wirausaha Dengan 5 Bisnis Menguntungkan

Jika anda adalah seorang pekerja kantoran atau karyawan swasta yang memiliki gaji pas pasan, atau anda yang belum memiliki pekerjaan dan bingung mendapatkan uang tambahan, anda bisa memulai dengan menjadi seorang wirausahawan. Bagaimana strategi memulai wirausaha?

Langkah pertama adalah memiliki modal, tak perlu banyak modal untuk usaha awal, semampunya saja. Kedua adalah menentukan bisnis apa yang akan anda jalani. Sebelum menentukan pilihan bisnis, lihatlah peluang yang ada, tentukan konsumen anda, dan lokasi bisnis anda. Tak harus muluk muluk, anda bisa memulai dari usaha kecil kecilan terlebih dahulu. Jika anda sudah menentukan strategi wirausaha tersebut, lantas apa saja bisnis yang menjajikan keuntungan?

1. Jual pulsa
Setiap orang memiliki handphone, bahkan tak hanya 1, rata rata orang indonesia memiliki 2 hp. Dengan demikian setiap orang pasti membutuhkan pulsa untuk memperlancar komunikasi. Inilah peluang besar yang bisa anda raih. Tak perlu modal banyak, sekarang dengan uang 50 ribu anda sudah bisa jualan pulsa. Untungnya memang tak banyak, tapi dari sedikit demi sedikit itulah lama lama akan menjadi bukit. Setiap bisnis pasti mengandung resiko, jualan pulsa juga memiliki resiko seperti dihutang atau salah kirim. Tapi anda harus yakin bahwa hutang pasti dilunasi, anggap saja itu deposito anda.

2. Print dan fotocopy.
Yang 1 ini tentu sudah familiar bagi anda. Sekarang banyak anak sekolah maupun kuliah yang tugasnya dibebani dengan ngeprint. Anda hanya membutuhkan modal sebuah laptop atau komputer pc dan sebuah printer untuk mencetak. Jalankan saja dulu dengan promosi, misal saja print 1 lembar hanya 200 rupiah tentu akan menarik banyak pelanggan, setelah ramai baru anda naikkan perlahan lahan harganya. Pilihlah lokasi yang strategis untuk usaha ini, misal saja di dekat sekolahan maupun kampus.

3. Angkringan
Jika anda hanya bekerja paruh waktu dan memiliki waktu luang pada malam hari, maka bisnis yang 1 ini sangat menjanjikan. Anda bisa berjualan nasi kucing, gorengan, nie rebus, kopi dan sebagainya. Buatlah harga promosi sebagai perkenalan. Jika perlu tambahkanlah fasilitas free wifi karena dengan adanya fasilitas tersebut maka dapat mengundang konsumen untuk datang ke angkringan anda.

4. Toko kelontong.
Anda tak perlu mengeluarkan modal besar untuk membuat usaha toko. Belilah barang barang yang murah untuk kemudian dijual kembali. Agar ramai, anda bisa menambahkan jualan bensin, selain anda tidak capek, anda bisa sambil santai menjaga toko anda.

5. Bisnis online.
Kemajuan teknologi harus anda manfaatkan dengan sebaik baiknya. Jika anda punya produk ataupun anda adalah reseller, anda bisa memasarkannya melalui jaringan online. Buatlah jaringan yang luas, anda bisa memanfaatkan facebook, twitter, blog, bbm maupun aplikasi media sosial lainnya. Selain menguntungkan, bisnis online kini makin diminati oleh banyak pihak karena simpel dan efektif.

Bagaimana dengan anda? Apakah masih ragu untuk memulai wirausaha? Jangan pernah takut rugi sebelum anda mencoba. Segala macan cara harus anda kerjakan untuk mendapatkan tambahan penghasilan, asalkan dengan cara yang halal. Tentukan pilihan bisnismu mulai dari sekarang!

Post a Comment