BREAKING NEWS

Thursday, January 21, 2016

Taman Gondangmanis, Tempat Nge-hitz di Kudus

Taman gondangmanis atau terkenal dengan te ge em terletak di desa gondangmanis bae kudus. Jarak dari pusat kota kudus sekitar 5 kilometer. Bisa ditempuh dengan menggunakan sepeda motor, mobil maupun angkutan dengan rute bangjo prima dersalam ke kanan kurang lebih 2 kilometer arah utara sebelum universitas muria kudus.

Dulu, tempat ini hanyalah lahan kosong yang tidak dirawat, kemudian disulap menjadi sebuah taman yang sangat cantik. Luas taman ini sekitar 1 hektar. Di bagian depan taman terdapat sebuah kolam yanh diatasnya terdapat sebuah tulisan "taman gondangmanis". Ada sebuah gazebo dan tempat duduk yang tampak di beberapa ruas sudut. Banyaknya pepohonan di taman ini membuat susana menjadi adem, ditambah rumput yang hijau menghias seluruh taman. Disediakan juga kamar mandi dan tempat sampah yang bisa anda jumpai.

Setiap hari tempat ini ramai dikunjungi oleh muda mudi, baik yang pacaran maupun bersama teman teman, sekedar ngobrol maupun cuci mata, dan foto foto tentunya. Taman ini memang cocok buat foto, selain pemandangannya yang bagus, tempat ini juga menjadi salah satu tempat yang ngehitz di kudus. Sekarang ini memang lagi tren foto selvi di tempat yang hitz.

Jika anda merasa lapar tenang saja, di sebelah selatan dan di depan taman gondangmanis ini ada penjual makanan dan minuman, baik jus, bakso, mie ayam, dan lainnya yang harganya terjangkau.

Jadi ayo ke taman gondangmanis, ayo foto foto di sana. Jangan lupa siapkan uang 2 ribu untuk membayar parkir motor :)

Post a Comment